Unordered List

Jumat, 25 April 2014

0 Arcan Iurie : Bawa Spirit Bertanding Lebih TInggi

Arcan Iurie


Sapekerap.blogspot.com 25/04/2014 – Setelah mengemas 6 poin di dua laga sebelumnya yaitu tumbangkan Persiram Raja Ampat 2-1 dan Perseba Bantul 3-1, Laskar Sapekerap bakal menghadapi tim kuat Mitra Kutai Kartanegara di Stadion Gelora Bangkalan 26/04/2014 dalam lanjutan Indonesia Super League 2013/2014

Tim berjuluk Tim Naga Mekkes, jelas belum bisa dibandingkan dengan Persiram dan Persiba Bantul, dua tim yang dipecundangi Madura United sebelumnya. Apalagi anak asuh Stefan Hansson itu juga mengusung misi kembali menyalip Persela Lamongan di pucuk klasemen…

Pelatih Madura United, Arcan Iurie mewanti-wanti agar timnya membawa spirit bertanding yang lebih tinggi, selain fokus pada progres performa. Mantan arsitek Persib Bandung tersebut menambahkan Mitra Kukar mempunyai kekuatan yang bagus dan harus dihadapi dengan permainan luar biasa.

Format Madura United kala menghadapi Persiram dan Persiba hampir dipastikan tak akan melakukan perubahan. Dengan permainan cepat sekaligus pressing ketat, menjadi menu wajib bagi pemain Madura United.

Masalah bagi Madura United adalah absennya dua pemain asing. Jose Jara Gonzales yang sempat cedera lawan Persiba kecil kemungkinan bisa diturunkan, sementara striker Silvio Escobar masih menjalani skorsing kartu merah.

Sementara kubu Mitra Kukar sangat bernafsu kembali ke puncak klasemen setelah dikudeta Persela Lamongan. Stefan Hansson tidak membantah timnya siap mencuri 3 angka dari Gelora Bangkalan. Sejak ditangani pelatih anyar, Hansson memandang kekuatan Madura United lebih percaya diri.

Madura United saya lihat sangat bersemangat sejak ada pelatih baru. Kami tidak boleh kalah dalam permainan sepanjang 90 menit” ungkap Stefan Hansson kepada Sapekerap.blogspot.com

Prediksi susunan pemain 
  • Madura United: Gery Mandagi (gk), Fachrudin Wahyudi, Firly Apriansyah, Aboubakar Sillah; Busari, Rossy Noprihanis, Slamet Nurcahyo, Ade Suhendra, Aditya Putra Dewa; Alain Nkong, Zaenal Arif.
  • Mitra Kukar: Dian Agus (gk), Zulkifly Syukur, Reinaldo Lobo, Dedi Gusmawan, Diego Michiels; Erick Weeks, Bima Sakti, Hendra Ridwan; Anindito Wahyu, Herman Dzumafo, Zulham Zamrun.


(AL/ Sapekerap.blogspot.com)

Posting Komentar

Recent Posts

Label

Infos

More Text

Labels

Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

About Me

Agus Lempar
Ada Dan Selalu Siap Untuk Anda...
Lihat profil lengkapku

Followers

Popular Posts

Blogger templates

 

Blogger news

Blogroll

About